Our social:

Wednesday, 11 January 2017

Deep Purple Gugat Mantan Akuntannya

Deep Purple Gugat Mantan Akuntannya
Deep Purple menggugat mantan akuntan, Dipak Shanker Rao mereka atas tuduhan penyalahgunaan dana. 
Band hard rock yang diisi Ian Gillan, Ian Paice, dan Roger Glover menuduh Rao mengambil dana sekitar 4,9 juta dollar Amerika Serikat (AS) atau setara Rp66,1 miliar dari perusahaan mereka HEC Enterprises and Deep Purple Ltd.

Pimpinan perusahaan itu memegang hak cipta dari lagu Rainbow dan Whitesnake's -dua band yang dibentuk mantan personel Deep Purple, Ritchie Blackmore dan David Coverdale.
Dikutip dari contactmusic yang melansir dari The Telegraph, Rao telah bekerja untuk Deep Purple sejak tahun 1994. Dia mengaku telah meminjam dan sekitar 2,8 juta dollar AS dan telah dilunasi sekitar 585 ribu dollar AS.

Awal pekan ini, Pengadilan Tinggi disebut telah membekukan aset Rao.
Di tahun 2015, mantan personel Deep Purple, Blackmore juga telah meluncurkan gugatan terhadap bos HEC atas royalti yang belum dibayarkan sebesar sekira 1,1 juta dollar AS. Gugatan itu belakangan diketahui melibatkan Rao.

0 komentar:

Post a Comment